Dandim 1207/BS serta Kapolresta Pontianak Berbagi Kasih

Dandim 1207/BS, Arm. Stepie Tjanje Nuhujanan beserta anggota Koramil 04/Pontianak Timur, Kapolresta Pontianak beserta jajaran, Polsek Pontianak Timur dan anggota Yonkav 12/ BC melaksanakan kegiatan peduli kasih, Kamis (16/4).


Bentuk peduli kasih yang diadakan adalah pembagian 500 nasi bungkus dan bingkisan paket bahan makanan pokok tanggap darurat pandemi Covid 19 dari Alfamart kepada warga masyarakat, supir angkot, tukang ojek, tukang becak dan PKL di wilayah Pontianak Timur.

Menurut Dandim 1207/BS, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Pemerintah, TNI dan Polri kepada masyarakat yang terdampak wabah Covid 19.

Foto/RMOLKalbar

"Ini sebagai bentuk kepedulian penerintah, TNI dan Polri kepada warga masyarakat yang terimbas langsung dengan wabah covid 19 baik di wilayah Pontianak dan Kab. Kubu Raya," tukas Dandim.

Harapannya semoga wabah ini cepat berakhir dan masyarakat bisa kembali bekerja seperti biasanya.

Lanjut dikatakannya, dengan pandemi Covid 19 ini perekonomian masyarakat jelas menurun. Karena masyarakat harus mengikuti petunjuk pemerintah demi memutus mata rantai penyebaran wabah.

Dandim berpesan agar masyarakat selalu menjaga kebersihan, cuci tangan, hindari keramaian dan selalu memakai masker jika keluar rumah.